Minggu, 26 Oktober 2014

Mutiara Kasih Oktober 2014

“Berdoalah terutama dengan Doa Rosario suci.

Biarlah Rosario menjadi, bagi setiap orang, senjata ampuh untuk zaman ini.

Dengan doa ini, kamu akan memperoleh dari Tuhan rahmat agung perubahan hati, rahmat pertobatan jiwa dan rahmat kembalinya seluruh umat manusia kepada Allah, menempuh jalan pertobatan, jalan kasih, jalan rahmat ilahi, dan jalan kekudusan.”

(Bunda Maria)                                               


"Sama seperti Allah memilih Salam Malaikat untuk melaksanakan penjelmaan Sabda-Nya serta penebusan umat manusia, demikian juga dengan cara yang sama, orang yang mau melakukan pembaruan moral dan yang menghendaki umat lahir kembali dalam Yesus Kristus, harus menghormati aku serta menyapa aku dengan salam yang sama itu.

Akulah saluran, yang dipakai Allah mendatangi manusia.

Begitu dekat aku dengan Putraku Yesus Kristus.

Melalui aku, orang pasti memperoleh rahmat dan keutamaan.”

(Bunda Maria)


"Bila seorang beriman yang berada dalam keadaan berahmat mendaraskan Rosario Suci sambil merenungkan misteri-misteri kehidupan dan penderitaan Yesus Kristus, ia akan memperoleh pengampunan yang penuh dan menyeluruh atas semua dosanya.”

(Bunda Maria)


“Berkat ciri mediatifnya, dengan alur Salam Maria yang tenang, doa Rosario dapat menciptakan damai dalam hati mereka yang mendaraskannya.

Rosario dapat membuka hati si pendoa untuk menerima damai sejati yang adalah anugerah khusus dari Tuhan yang bangkit, mengalaminya dalam lubuk hati yang terdalam dan menyebarkannya”

(St.Yohanes Paulus II)


“Daraskanlah Rosario Suci.

Berbahagialah bahwa Salam Maria yang monoton itu memurnikan dosa-dosamu yang monoton (=yang itu-itu juga)."

(St.Josemaria Escriva) 

...

Teman-teman terkasih dalam Kristus, diperkenankan mengutip / mengcopy / menyebarluaskan artikel diatas dengan mencantumkan:
"sumber: Melodi-Kasih-Tuhan.blogspot.com"

With love,

Mikael Oka

Tidak ada komentar: